Info Sekolah
Sabtu, 20 Apr 2024
  • School Based Art and Entrepreneurship - Sekolah Berbasis Seni dan Kewirausahaan
  • School Based Art and Entrepreneurship - Sekolah Berbasis Seni dan Kewirausahaan

5 Tips Jitu Belajar Efektif Dari Sisi Pandang Psikologi

Terbit : Rabu, 20 Oktober 2021

Belajar, mendengar kata ini saja sebagian orang sudah merasa alergi. Bener kan sobat yang mimin katakan? Hayo coba siapa yang suka ngegas jika disuruh belajar sama mamah papahnya? Hihihi… mimin dulu kayaknya juga gitu, tapi dulu sobat, sekarang mimin sangat menikmati arti belajar kok.

Sobat, mengapa seseorang merasa alergi dengan belajar, itu disebabkan karena dibenaknya belajar itu membosankan, banyak juga yang beranggapan karena sudah lulus dari sekolah maka buat apa kita belajar lagi.

Orang-orang tersebut berpikir demikian karena mereka tidak melihat ataupun belum menikmati manfaat “DAHSYAT” dari kegiatan “BELAJAR”.

Dengan banyak “BELAJAR” kita menjadi orang yang memiliki banyak “PENGETAHUAN”.

Orang sekitar kita pun akan meliha dan merasakan “ASET” pengetahuan yang kita miliki, sehingga kita akan menjadi “PANUTAN”.

“BELAJAR” adalah proses untuk mengerti sesuatu. Belajar dan mengajar itu sama pentingnya. Keduanya tidak dapat dipisah-pisahkan. Orang yang merasa tidak mempunyai ilmu “WAJIB MENUNTUT ILMU”

“Seseorang itu tidaklah akan dilahirkan dalam keadaan pandai.
Jadi, ilmu pengetahuan itu pastilah harus diusahakan dengan BELAJAR”

Jadi sobat, intinya belajar itu sangat penting dan kita sebagai manusia harus belajar sepanjang hayat kita, sampai di liang lahat kita.

Nah agar sobat bisa merasakan nikmatnya belajar, maka mimin bagikan tips belajar efektif menurut pandangan psikologi yang mimin kutip dari Okezone Edukasi, yuk disimak ya sobat!

1. Menentukan waktu belajar

Ketika ingin berkembang, kamu harus keluar dari zona nyaman. Apabila kamu malas belajar atau sulit menentukan kapan harus belajar, maka cara yang tepat adalah membuat jadwal serta target pencapaian.Dalam membuat jadwal, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, seperti menentukan waktu belajar, materi yang perlu disiapkan, dan lain sebagainya.

2. Belajar di tempat yang kondusif

Menentukan tempat untuk belajar adalah salah satu hal yang penting agar bisa meningkatkan fokus belajar. Belajar tidak harus selalu di sekolah atau di rumah. Meski kebanyakan orang memilih rumah sebagai tempat belajar yang paling nyaman, ada juga yang akan memilih tempat lain dengan suasana baru.

Ketika ingin belajar di luar rumah, jangan lupa untuk memerhatikan beberapa perlengkapan belajar, ya. Contohnya, ketersediaan tempat pengisian daya listrik apabila kamu belajar menggunakan laptop.

3. Berikan jeda

Melakukan hal yang sama secara terus-menerus adalah salah satu faktor utama dari kebosanan. , Walaupun belajar merupakan hal yang penting untuk dilakukan, namun ada baiknya untuk tidak memaksa diri ketika merasa cukup lelah.

Kebanyakan orang percaya bahwa memforsir suatu kegiatan yang berlebihan sangatlah tidak baik. Ada kemungkinan ini justru akan membuat kamu mudah stres dan mengganggu kesehatan mental.

4.Tentukan gaya belajar

Cara belajar setiap orang berbeda-beda, tergantung dari hal yang membuatnya nyaman dan tetap fokus. Menentukan gaya belajar adalah salah satu solusi efektif buat kamu yang suka susah belajar.

Kebanyakan dari orang mengetahui gaya belajarnya ketika telah mencobanya satu per satu. Ada yang belajar sambil mendengarkan lagu, sedangkan ada juga yang harus belajar di tempat sepi dan sunyi. Dengan mengetahui gaya belajar, ini akan membantu kamu dalam proses belajar dan berkembang.

5. Berdiskusi

Bertukar pikiran dengan orang akan membantu kamu untuk terus berkembang. Lantaran, terkadang hal yang kamu tahu belum tentu benar. Maka dari itu, kita perlu melihat segala sesuatu dari berbagai macam sudut pandang.
Berdiskusi perlu dilakukan agar kamu tahu bagaimana orang lain mengetahui topik yang ingin kamu kuasai. Contohnya, berdiskusi mengenai rumus matematika yang beragam atau menentukan konsep acara di kampus.

Pada akhirnya, semua cara belajar sama saja, asalkan dijalankan dengan serius untuk mencapai tujuan belajar. Tidak ada cara belajar yang lebih baik jika bukan dari keinginan kamu sendiri.

 

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Info Sekolah

SMA Negeri 4 JEMBER

NPSN 20523826
Jl. Hayam Wuruk No. 145. Jember
TELEPON 0331-421819
EMAIL admin@sman4jember.sch.id
WHATSAPP +6281231936689